Kegiatan Masjid Nurusy-Syukri Tambah Wawasan Masyarakat tentang Agama

Dakwahpos.com, Bandung – Masjid Nurusy-syukri berada di tengah permukiman warga Babakan Jaya Kidul RT 01/03 Kelurahan Sukamulya Kecamatan Cinambo.Meskipun jalan menuju masjid ini harus melalui gang kecil tapi masjid ini memiliki jumlah jamaah yang banyak.

Pada awalnya masjid ini berupa mushola kecil. Namun sejak tahun 80-an masjid ini menjadi masjid  Jami' dengan ketua DKM KH Iyat Ruhiyat (alm).

Masjid ini memiliki rangkaian kegiatan rutin. Di mulai dari MDTA setiap malam di waktu maghrib sampai 19.30 malam, pengajian muslimin-muslimat  setiap hari Senin dan Rabu setelah ashar, dan pengajian yasinan dan kitab kuning setiap malam Jum'at.

Untuk kegiatan MDTA Masjid Nurusy-Syukri memiliki sepuluh tenaga pengajar dan untuk pengajian rutin suka mengundang ustadz dari luar daerah seperti Ustadz Yayat dan Dr. KH. Jujun Junaedi.

Banyaknya rangkaian kegiatan di masjid ini tidak mengganggu masyarakat sekitar. Masyarakat memberikan respon positif dengan dukungan penuh terhadap kegiatan-kegiatan yang ada di masjid ini.

"Bagi Mereka, kegiatan di masjid ini sangat membantu mereka dalam menambah wawasan tentang agama. Harapan saya para remaja juga ikut serta dalam kegiatan di masjid ini karna remaja sekarang lebih memilih masuk ke sekolah di bawah Dinas Pendidikan" Ujar Zainal Arifin selaku ketua DKM Nurusy-Syukri. (27/09/2018)

Reporter: Arin Nur Idzatul Fitroh KPI/3A


Tidak ada komentar

© Dakwahpos 2024