Masjid Nurul Huda Miliki Ragam kegiatan


Dakwahpos.com, Bandung,masjid adalah tempat ibadah umat muslim atau islam dalam mencapai rhido Allah SWT. Selain di gunakan untuk beribadah sholat, masjid juga merupakan pusat kehidupan untuk masyarakat muslim. Banyak kegiatan-kegiatan yang di lakukan masyarakat di masjid seperti pengajian anak-anak, peringatan hari besar islam, kajian agama, diskusi dan ceramah agama. 

Salahsatunya adalah masjid nurul huda yang terletak di jalan galumpit cilengkrang 2 rt2/11 kota bandung. "di masjid ini juga sering digunakan untuk sholat jum'at, anak-anak mengaji al-Qur'an, membacakan yasin di malam jum'at, pengajian ibu-ibu di jum'at pagi, peringatan 1 Muharram (tahun baru islam), dan ceramah agama." ujar bapak Abidin selaku ketua DKM masjid. 

Anak-anak kecil di sekitar masjid nurul huda, mereka belajar membaca al-qur'an setiap ba'da sholat maghrib agar mereka mendapatkan ilmu di masjid, yang merupakan tempat ibadah masyarakat. Para anak-anak itu sangat antusias dalam melafalkan huruf-huruf yang mereka baca pada al-qur'an. Jika ada kesalahan dalam pelafalan nya, seorang mudaris atau pengajar akan membenarkan pada kalimat yang salah. Pembelajaran ini diadakan setiap hari senin sampai sabtu.

Dan tidak ingin kalah dengan anak-anak, ibu-ibu dan juga bapak-bapak juga sering mengadakan pengajian atau kajian agama di masjid Nurul Huda ini. Ibu-ibu yang mendapatkan jadwal pada jum'at pagi dan bapak-bapak di jadwalkan pada kamis malam. Yang di dalam nya mengkaji ilmu-ilmu fiqih, ilmu dalam beribdah, dan masih banyak lagi. Agar dapat menerapkan nya dalam sehari-hari dan mendapatkan rhido Allah SWT.  

Masjid-masjid tidak hanya di jadikan tempat ibadah dalam mendapatkan ridho Allah SWT. Tapi juga bisa di manfaatkan oleh masyarakan dalam urusan agama dan juga dunia. Dan pada zaman Rasulullah juga masjid juga di gunakan untuk kegiatan-kegiatan duniawi dalam mengelola pemerintahan, diskusi, dan lain sebagainya.

Reporter : Fakhrul Khoirullah KPI 3 A

Tidak ada komentar

© Dakwahpos 2024