Mahasiswa Jurusan Komunukasi Penyiaran Islam UIN Sunan Gunung Djati Bandung mengikuti perhelatan lomba dakwah digital yang diselenggarakan oleh Pengurus Wilayah Al-Jamiyah Washliyah Jawa Barat, dalam rangka memperingati HUT Al-Jamiyah Washliyah ke-90, Senin (30/11/2020)
Perhelatan lomba yang diselenggarakan melalui media online atau daring yang dibagi kedalam 3 kategori yaitu kategori anak-anak, remaja, dan dewasa yang terbuka bagi seluruh indonesia sehingga memacu partisipasi serta antusias yang sangat tinggi dari masyarakat umum hal ini menunjukan bahwa rasa semangat dakwah islam yang tetap membara meskipun dalam keadaan wabah virus corona
Muhammad Nashihul Umam, mahasiswa UIN SGD Bandung Jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam dan merupakan salah satu peserta lomba dakwah digital yang diselenggarakan oleh PW Al-Jamiyah Wasliyah Jawa Barat dengan membawakan materi lomba yang bertemakan keislaman dengan "Al-Qur'an Dengan Segala Keistimewaannya"
Dalam unggahan ceramah yang dilombakan melalui media youtube, Muhammad Nashihul Umam menyampaikan bahwa Al-Qur'an, merupakan kitab suci umat islam yang sangat agung, bagi orang yang membacanya akan merasakan ketenangan jiwa, dan orang yang mendengarkannya akan merasakan kesejukannya karena Al-Qur'an sangat terjaga dari segala bentuk perubahan dan penggantian sehingga autentiknya akan selalu abadi sepanjang masa
Al-Qur'an diturunkan kepada Baginda Rasulullah Saw dengan perantara malaikat Jibril secara berangsur-angsur sesuai kebutuhan serta tuntutan situasi dan kondisinya selama 22 tahun 2 bulan 22 hari. Yang dijadikan sebagai pedoman dan petunjuk hidup umat manusia agar manusia tidak terjerumus kejalan kesesatan sehingga mencapai tujuan hidup yang hakiki
Mahasiswa Jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam semester 3 UIN SGD Bandung ini pun menjelaskan Al-Qur'an sebagai mukjizat teragung Nabi Muhammad Saw, dan sebagai penyempurna kitab sebelumnya, sehingga isi Al-Qur'an memuat seluruh intisari kitab sebelumnya, mencakup seluruh aspek kehidupan manusia, serta mengatur hubungan antar sesama manusia(Hablum minannas), hubungan antara manusia dengan Allah (Hablum minallah) dan hubungan antara manusia dengan alam(Hablum minalalam) sehingga Al-Qur'an menjadi sumber utama dan rujukan yang sangat diminati oleh berbagai kalangan dalam berbagai aspek kehidupan
Di akhir ceramahnya Muhammad Nashihul Umam melantunkan sebuah shalawat qur'ani dengan sangat merdu, sehingga menjadi sebuah penutupan yang sangat indah
Muhammad Nashihul Umam, Mahasiswa KPI UIN SGD Bandung
Tidak ada komentar
Posting Komentar