Naura Fatha Larasati, Mahasiswi KPI Coba Pengalaman Baru Dakwah Digital

Banjarnegara – Naura Fatha Larasati atau yang kerap disapa dengan sebutan Yayas, salah satu mahasiswi Komunikasi dan Penyiaran Islam UIN Sunan Gunung Djati Bandung mengikuti lomba dakwah digital Al Washliyah Jawa Barat, Sabtu (28/10/2020).

Lomba dakwah digital tersebut diselenggarakan oleh pengurus Al-Washliyah wilayah Jawa Barat dalam rangka memperingati HUT Al-Jami'iyatul Washliyah ke-90.

Sebagai mahasiswi Komunikasi dan Penyiaran Islam, memang dituntut untuk bisa berdakwah melalui berbagai media yang telah berkembang sesuai dengan zaman.

Meskipun Yayas tidak begitu memiliki keahlian dalam berdakwah, karena berdasarkan keahliannya yang cenderung lebih suka berada di belakang layar, nampaknya Yayas turut berusaha meramaikan lomba dakwah digital tersebut.

Dia menyampai materi dakwah tentang ikhlas. "Ikhlas itu adalah perbuatan memberi tanpa mengharapkan imbalan suatu apapun" ujarnya dalam video digital dakwah yang berdurasi 5 menit yang diunggah dalam kanal Youtube pribadinya.

Meskipun dia tak yakin bisa memenangkan lomba tersebut, Yayas menjadikan lomba ini sebagai pengalaman yang berharga dan menjadikannya sebagai sebuah bahan evaluasi untuk dirinya sendiri.

Rupanya, teman sekelasnya yang bernama Muhammad Ilham Pauzi mendapatkan Juara 1 pada katergori umum/mahasiswa.

Walaupun bukan dirinya yang memenangkan perlombaan itu, melihat teman sekelasnya berhasil menjadi juara, merupakan suatu kebanggan tersendiri.

Naura Fatha Larasati

Tidak ada komentar

© Dakwahpos 2024