Bandung, Dakwahpos.com- Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) AL-MISHBAH RT 02 / RW 11 Cipadung kec,Cibiru tetap menjalankan Program kegiatan dengan tetap memperhatikan protokol Kesehatan yang dianjurkan oleh pemerintah.
Sebelum adanya pandemi Covid19, Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) AL-MISHBAH rutin melaksanakan kegiatan peringatan hari besar islam, seperti Maulid Nabi Muhammad SAW, Isra mi'raj, Muharram, Istighotsah, pengajian rutin malam senin, tawasul pada malam Jum'at dan lain-lain.
Kegiatan Pengajian rutin yang biasa dilaksanakan tiga kali selama satu minggu , dimana pengajian hari jumat untuk ibu-ibu, Pengajian remaja bapak-bapak pada malam senin ,pengajian tawasul yang di hadiri oleh masyarakat setempat, dan pengajian anak-anak sampai dewasa.
Pada kegiatan pengajian rutin yang dihadiri oleh anak-anak sampai orang dewasa dilakukan setiap hari, pada masa pandemi sekarang pengajian hanya boleh dilakukan tiga kali selama satu minggu dengan memperhatikan protokol kesehatan.
Ketua DKM AL-MISHBAH Cipadung kec,Cibiru Bapak Zaelani menuturkan bahwa program kegiatan tetap dilaksanakan dengan selalu memperhatikan protokol Kesehatan yang ada
"Program kegiatan tetap kami laksanakan, dengan selalu memperhatikan protokol kesehatan, seperti selalu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak , dan selalu membawa peralatan sholat masing-masing. Meskipun pada tahun 2020 kegiatan beribadah sempat dilakukan dirumah masing-masing, namun pada tahun ini bisa kami laksanakan kembali sebagaimana mestinya." ujarnya(25/09)
Reporter: Aldo
Mahasiswa UIN Sunan Gunung Djati Bandung
Tidak ada komentar
Posting Komentar