Dukung Minat Belajar Anak, DKM As-Shafa Cinunuk Gelar Pengajian di Rumah Ibu Tating Suryati


Ibu Tating Suryati selaku guru pengajian anak-anak mendukung minat belajar dengan mengadakan pengajian dirumahnya pada hari Senin sampai Jumat setelah shalat Maghrib. Pengajian ini diadakan agar anak-anak yang tidak dapat hadir di siang hari tetap memiliki kesempatan belajar mengaji.

Setiap anak memiliki bakat dan potensi masing-masing kemudian tugas orang tua adalah mendorong anak agar bisa memenuhi bakat dan potensi tersebut. "Sebenernya Anak-anak itu tidak ada yang bodoh" kata ibu Tating Suryati (5/10/2024).

Ibu Suryati juga selalu mengingatkan kepada para santri untuk selalu rajin dalam belajar mengaji "Jalan-jalan boleh, silahkan, tapi ngaji dulu!" Ujar ibu suryati. Hal tersebut dilakukan agar para santri dapat membagi waktu dengan baik.

Selain mengaji, ibu Suryati juga mengajarkan doa-doa dasar seperti doa masuk dan keluar kamar mandi, doa sebelum dan setelah makan, doa bercermin dan doa penutup majlis yang selalu diulang sebelum selesai pengajian.

Ibu Suryati juga selalu mengajarkan agar memperbaiki segala kesalahan yang dilakukan dengan mengulang-ulang hingga benar. "Kalau salah ulangi lagi sampai benar ya!" Jelas ibu Suryati.

Anak-anak yang mengaji juga atas kemauannya sendiri tanpa ada paksaan dari orang tua. "Aku mah maunya ngaji sama ibu Rudi aja" kata ibu Suryati ketika menceritakan minat belajar para santri sambil meniru cara berbicara anak-anak.

Reporter : Syahiratul Maghfiroh, KPI 3B 

Tidak ada komentar

© Dakwahpos 2024